Chat with us, powered by LiveChat
 

KPK PASTIKAN WAWAN KETAHUAN DENGAN WANITA LAIN BUKAN AIRIN


Jaksa KPK M Takdir Suhan memastikan wanita yang diajak Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan bukanlah istrinya, Airin Rachmi Diany. Wawan, yang merupakan adik mantan Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiyah, menyuap mantan Kalapas Sukamiskin Wahid Husen untuk melancarkan aksinya menginap dengan wanita itu di hotel.

"Bahwa yang termuat dalam dakwaan, teman wanita TCW (Tubagus Chaeri Wardana) bukanlah istrinya," ucap Takdir saat dimintai konfirmasi, Kamis (6/12/2018).

"Detailnya akan dibongkar oleh tim jaksa penuntut umum dalam persidangan," imbuh Takdir.

Perihal Wawan yang menginap di hotel bersama teman wanitanya itu terungkap dalam persidangan dengan agenda pembacaan dakwaan terhadap Wahid Husen di Pengadilan Tipikor Bandung pada Rabu (5/12) lalu. Wawan disebut menyalahgunakan izin menginap di luar lapas dengan alasan berobat.

Wawan disebut meminta izin ke RS Rosela Karawang, tapi dalam kenyataannya ke RS Hermina Arcamanik. Sesampai di RS Hermina, Wawan berpindah mobil ke mobil pribadi yang sudah menunggu. Wawan lalu bergegas ke rumah Atut di kawasan Suryalaya, Bandung.

"Setelah itu, perjalanan dilanjutkan kembali menuju Hotel Grand Mercure Bandung dan Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan kemudian menginap di hotel tersebut dengan teman wanitanya," ucap jaksa.

Namun hal itu dibantah Wawan melalui pengacaranya, Tubagus Sukatma. Dia menyebut Wawan tidak pernah berurusan dengan Wahid Husen.

"Mengenai informasi dakwaan dan apa yang saya dapatkan beberapa minggu lalu ketika besuk, dia (Wawan) membantah memberikan sesuatu karena nggak pernah berhubungan dengan Kalapas," ujar Sukatma, Kamis (6/12). 


EmoticonEmoticon